PERKEMBANGAN KOLONISASI GIESTING PADA MASA PEMERINTAHAN HINDIA BELANDA PADA TAHUN 1926-1942

Putri, Aulia Mutiara (2022) PERKEMBANGAN KOLONISASI GIESTING PADA MASA PEMERINTAHAN HINDIA BELANDA PADA TAHUN 1926-1942. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Metro.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (61kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (260kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (263kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (535kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR LITERATUR.pdf

Download (89kB) | Preview
Official URL: https://eprints.ummetro.ac.id/

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan, (1) Latar belakang berdirinya organisasi Indo-Europeesch Verbond (I. E. V), (2) Motif sosial dan ekonomi Indo-Europeesch Verbond (I.E.V) melaksanakan kolonisasi, (3) Program kolonisasi yang dilaksanakan oleh Indo-Europeesch Verbond (I.E.V) di Giesting tahun 1926. Penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah (historis method), melalui lima tahap yaitu pemilihan topik, heuristik, kritik, interpretasi dan historiografi. Langkah heuristik mencari sumber yang sesuai dengan tema penelitian. Kritik intern dan kritik ekstern agar sesuai dengan muatan materi penelitian. Melakukan penafsiran data yang relevan kemudian dilakukan penulisan sejarah dalam penelitian ini. Untuk mengumpulkan sumber data dengan mengkaji sumber berupa arsip Koran Belanda dari delpher. nl, wawancara, artikel ilmiah dari google scholar, dan buku cetak. Hasil penelitian ini adalah Indo-Europeesch Verbond berdiri pada tahun 1919 atas prakarsa Karel Zaalberg, Indo-Europeesch Verbond melaksanakan kolonisasi di Giesting pada tahun 1926 adalah karena adanya motif sosial dan ekonomi yang mendorong kaum Indo-Eropa untuk melaksanakan kolonisasi. Tujuan Indo-Europeesch Verbond melaksanakan kolonisasi di Giesting adalah untuk menghidupkan kesejahteraan kaum Indo-Eropa di Indonesia. Kondisi sosial dan ekonomi para kolonis kaum Indo-Eropa di Giesting mengalami peningkatan yang baik. Perkembangan kolonisasi kaum Indo-Eropa tahun 1926-1942 memberikan perubahan dalam tatanan kehidupan baru di Giesting. Kesimpulan penelitian ini adalah pelaksanaan kolonisasi di Giesting tidak terlepas dari kiprah kaum Indo-Eropa yang berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan kaum Indo-Eropa di Indonesia.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Additional Information: 006/Pend. Sejarah/2022
Uncontrolled Keywords: Program kolonisasi Giesting oleh kaum Indo-Eropa pada masa Pemerintahan Hindia Belanda
Subjects: 900 Sejarah dan Geografi > Ilmu Sejarah
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Khusnul Nisa A
Date Deposited: 14 Nov 2022 07:12
Last Modified: 14 Nov 2022 07:12
URI: http://eprints.ummetro.ac.id/id/eprint/1576

Actions (login required)

View Item View Item