SUSANTO, ANDI (2021) TANTANGAN GURU DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI SMAN 1 WAY SERDANG KABUPATEN MESUJI TAHUN 2021. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Metro.
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (169kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (204kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (92kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (147kB) | Preview |
Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini mendeskripsikan Tantangan Guru Dalam Pembelajaran Sejarah Pada Masa Pandemi Covid-19 di SMAN 1 Way Serdang Kabupaten Mesuji Tahun 2021. Tujuan penelitian ini untuk, (1) mendeskripsikan tantangan yang dihadapi guru dan peserta didik, (2) mendeskripsikan media yang dipakai oleh guru mata pelajaran sejarah, (3) mendeskripsikan tanggapan peserta didik terhadap media yang di pakai pada mata pembelajaran sejarah dan, (4) mendeskripsikan upaya guru dan peserta didik mata pelajaran sejarah dalam menghadapi tantangan pembelajaran pada masa pandemi covid-19 di SMA Negeri 1 Way Serdang Kab Mesuji tahun 2021. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dilakukan di SMA Negeri 1 Way Serdang. Dengan teknik pengumpulan data wawancara, observasi, dokumentasi dan teknik analisa data. Teknik analisa data dilakukan melalui redukasi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Pengecekan keabsahan data dapat dilakukan melalui keterpercayaan, keteralihan, dapat dipertanggungjawabkan, kepastian. Hasil dari penelitian ini menunjukan, (1) Belajar dari rumah merupakan langkah yang diambil oleh pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Daerah yang minim dengan fasilitas publik diantara lain mengenai sinyal dan jaringan menjadi tantangan bahkan hambatan bagi guru dan pesertadidik, 2) Pembelajaran daring memerlukan media seperti HP, laptop dan didukung oleh aplikasi seperti whatsapp, google clssroom, zoom dll. Dalam proses pembelajaran daring di SMAN 1 Way Serdang pada pembelajaran sejarah mengunakan aplikasi whatsapp dan google classroom, 3) Tanggapan peserta didik pengunaan media whatsapp dan google calssroom kurang maksimal karena materi yang disampaikan tidak disertai dengn penjelasan langsung oleh guru, 4) Kendala pada saat pembelajaran daring yang paling utama adalah jaringan internet di daerah tempat tinggal peserta didik yang kurang stabil, upaya yang dilakukan guru memberikan toleransi terhadap peserta didik yang terlabat dalam pengumpulan tugas, memilih media yang tepat dalam proses pembelajaran agar bisa berjalan dengan lancar dan menarik. Kemudian upaya yang dilakukan peserta didik untuk menatasi pembelajaran daring dengan cara peserta didik mengerjakan tugas terlebih dahulu kemudin jika dirasa sinyal sudah stabil tugas dikumpul walapun kadang terlambat dalam pengumpulan tugas, kemudian menambah sumber belajar dari buku dan internet untuk memudahkan dalam memahami materi yang kurang paham. Banyak sekali tantangan yang dihadapi oleh peserta didik maupun guru sejarah dalam pembelajaran daring.
Item Type: | Thesis (Skripsi (S1)) |
---|---|
Additional Information: | 011/Pend.Sejarah/2021 |
Uncontrolled Keywords: | Tantangan Guru, Pembelajaran Sejarah, Masa Pandemi Covid-19 |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > Pendidikan 900 Sejarah dan Geografi > Ilmu Sejarah |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Sejarah |
Depositing User: | M Derie Santana |
Date Deposited: | 24 Jan 2022 03:41 |
Last Modified: | 24 Jan 2022 03:41 |
URI: | http://eprints.ummetro.ac.id/id/eprint/929 |
Actions (login required)
View Item |