PENGARUH PEMBERIAN DOSIS PUPUK ORGANIK KULIT SINGKONG (Manihot utilisima Phohl) TERHADAP PERTUMBUHAN JAGUNG MANIS (Zea mays-saccharata Sturt) SEBAGAl LEMBAR KERJA PRAKTIKUM PERTUMBUHAN.

Maya, Dewi (2019) PENGARUH PEMBERIAN DOSIS PUPUK ORGANIK KULIT SINGKONG (Manihot utilisima Phohl) TERHADAP PERTUMBUHAN JAGUNG MANIS (Zea mays-saccharata Sturt) SEBAGAl LEMBAR KERJA PRAKTIKUM PERTUMBUHAN. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Metro.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (430kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (5MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB l.pdf

Download (168kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB lll.pdf

Download (443kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (85kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (158kB) | Preview
Official URL: http://eprints.ummetro.ac.id

Abstract

Jagung manis merupakan suatu sumber pangan yang biasanya digunakan masyarakat sebagai sayuran dan juga dimakan langsung dengan cara dibakar, jagung manis banyak diminati masyarakat karena rasanya yang manis. Penanaman tanaman pangan seperti halnya jagung manis (Zea mayssaccharata Sturt) memerlukan unsur untuk proses pertumbuhan seperti karbon (C), oksigen (O), nitrogen (N) yang bisa didapatkan dari unsur hara tanah. Ketergantungan petani akan pupuk kimia mengakibatkan unsur hara yang ada di dalam tanah semakin terkikis keberadaannya tergantikan oleh pupuk kimia. Pemberian nutrisi untuk tanaman jagung dengan menggunakan pupuk kimia mengakibatkan dampak yang kurang baik bagi tanah. Pupuk organik kulit singkong merupakan salah satu alternatif untuk membantu memberikan nutrisi bagi pertumbuhan jagung manis, karena dalam kompos kulit singkong terdapat unsur berupa N, C, O, Mg, P, Ca. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) pengaruh dosis pupuk organik kulit singkong (Manihot utilisima Phohl) terhadap pertumbuhan jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt), (2) dosis pupuk organik kulit singkong (Manihot utilisima Phohl) terbaik untuk pertumbuhan tanaman jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt) (3) hasil pengamatan tentang pengaruh pemberian dosis pupuk organik kulit singkong (Manihot utilisima Phohl) terhadap pertumbuhan jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt) sebagai lembar kerja praktikum pertumbuhan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan menggunakan 4 perlakuan dan 5 kali pengulangan. Perlakuan dalam penelitian dengan dosis diantaranya yaitu 200 gram, 250 gram, dan 300 gram. Penanaman jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt) dilakukan di polybag sebanyak 20 tanaman. Tinggi dan diameter batang jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt) sebagai indikator pertumbuhan batang jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt). Penelitian ini dilaksanakan di desa Brabasan RT/RW 004/002 Kecamatan Tanjung Raya Kabupaten Mesuji. Berdasarkan hasil penelitian, pemberian dosis pupuk organik kulit singkong (Manihot utilisima Phohl) terhadap pertumbuhan jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt), dapat disimpulkan bahwa (1) terdapat pengaruh nyata terhadap pertumbuhan tinggi batang tanaman jagung manis (Zea mayssaccharata Sturt), sedangkan untuk pertumbuhan diameter batang tanaman jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt) tidak memberikan pengaruh nyata. (2) perlakuan yang memberikan pengaruh paling baik pada pertumbuhan tinggi tanaman jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt) yaitu dosis 250 gram. (3) pemanfaatan hasil dari penelitian ini digunakan sebagai lembar kerja praktikum (LKP) untuk SMA kelas XII.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Additional Information: 020/Pend. Biologi/2020
Uncontrolled Keywords: Pupuk organik kulit singkong (Manihot utilisima Phohl), pertumbuhan jagung manis (Zea mays-saccharata Sturt, lembar kerja praktiikum
Subjects: 300 Ilmu Sosial > Pendidikan
500 Ilmu Murni > Biologi, Ilmu Hayati
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Feri Apriyanto
Date Deposited: 11 Jan 2021 02:32
Last Modified: 11 Jan 2021 02:32
URI: http://eprints.ummetro.ac.id/id/eprint/444

Actions (login required)

View Item View Item