TINJAUAN HISTORIS PENGARUH INFLASI TERHADAP KETAHANAN NASIONAL TAHUN 1945-1950

Suprianto, Suprianto (2023) TINJAUAN HISTORIS PENGARUH INFLASI TERHADAP KETAHANAN NASIONAL TAHUN 1945-1950. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Metro.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (280kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (349kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (487kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (192kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR LITERATUR.pdf

Download (283kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Suprianto. 2023. Tinjauan Historis Pengaruh Inflasi Terhadap Ketahanan Nasional Tahun 1945 – 1950. Skripsi Jurusan Pendidikan IPS. Program Studi Pendidikan Sejarah. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Muhammadiyah Metro. Pembimbing (1) Bobi Hidayat, S. Pd. M.Pd., (2) Umi Hartati, M.Pd. Kata Kunci : Inflasi, Uang, Ekonomi, dan Ketahanan Nasional. Penulisan skripsi ini dilatarbelakangi oleh sejarah inflasi di Indonesia yang dialami pada masa awal kemerdekaan negara Indonesia. Terdapat beberapa hal yang tidak tercatat dengan sempurna dan terdapat beberapa bagian yang perlu diketahui. Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk (1) Mempelajari keadaan ekonomi Indonesia tahun 1945 – 1950; (2) Mengetahui sistem ekonomi Indonesia tahun 1945 – 1950; (3) Memahami latar belakang inflasi Indonesia tahun 1945 – 1950); (4) Meneliti usaha pemerintah untuk menahan laju inflasi Indonesia tahun 1945 – 1950; (5) Mengidentifikasi dampak inflasi terhadap ketahanan nasional tahun 1945 – 1950. Penulisan skripsi ini menggunakan metode sejarah kritis menurut Louis Gottschalk. Adapun tahapan – tahapan penulisan antara lain: 1) Heuristik yaitu pencarian atau pengumpulan sumber – sumber sejarah; 2) Kritik sumber / Verifikasi dengan melakukan kritik ekstern dan intern untuk menentukan validitas (keaslian sumber) dan kredibilitas sumber; 3) Analisis sumber / Interpretasi yaitu menafsirkan dan menganalisa sumber – sumber sejarah yang akhirnya menghasilkan suatu rangkaian peristiwa; 4) Historiografi / Penulisan sejarah merupakan penulisan, pemaparan hasil penelitian sejarah yang dilakukan. Kondisi masyarakat pasca kemerdekaan cukup memprihatinkan yang sebagian besar hidup dalam kemiskinan dan rusaknya sarana dan prasarana akibat perang kemerdekaan. Selain itu juga kondisi ekonomi diperburuk dengan adanya laju inflasi yang sangat tinggi di masyarakat. Inflasi terjadi karena uang yang beredar di masyarakat tidak terkendali. Inflasi yang terjadi disebabkan oleh belakunya tiga mata uang yaitu mata uang De Javasche Bank, mata uang pemerintahan Hindia Belanda dan mata uang Jepang, dan pemerintah tidak dapat menyatakan bahwa uang tersebut tidak berlaku sebab pemerintah belum bisa mengeluarkan mata uang sendiri. Keadaan juga menjadi tambah sulit karena adanya blokade ekonomi yang dilakukan oleh Belanda dan kembalinya NICA ke Indonesia dengan membonceng tentara sekutu dengan tujuan untuk kembali menduduki negara Indonesia. Hal itu menjadi pemicu terjadinya kembali perang antara masyarakat Indonesia dengan tentara Belanda. Sehingga banyak upaya yang dilakukan pemerintah dan masyarakat lainnya guna mempertahankan kemerdekaan dan menciptakan ketahanan nasional bagi bangsa Indonesia.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Additional Information: 012/Pendidikan Sejarah/2023
Uncontrolled Keywords: Inflasi, Uang, Ekonomi, dan Ketahanan Nasional
Subjects: 300 Ilmu Sosial > Pendidikan
900 Sejarah dan Geografi > Ilmu Sejarah
900 Sejarah dan Geografi > Sejarah Indonesia
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Feri Apriyanto
Date Deposited: 23 Jan 2024 04:26
Last Modified: 23 Jan 2024 04:26
URI: http://eprints.ummetro.ac.id/id/eprint/2477

Actions (login required)

View Item View Item