Lusiana, Novita (2020) Pengaruh Supervisi Akademik dan Motivasi Kerja terhadap Produktivitas Kerja Guru SMP Negeri se-Kecamatan Simpang Pematang Kabupaten Mesuji Lampung. Tesis (S2) thesis, Universitas Muhammadiyah Metro.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (275kB) | Preview |
|
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (232kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (595kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (96kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR LITERATUR.pdf Download (220kB) | Preview |
Abstract
Produktivitas kerja guru adalah merupakan hasil kerja guru dalam melaksanakan tugas pembelajaran dan tugas lainnya yang berhubungan dengan keprofesionalan. Produktivitas kerja guru dipengaruhi oleh faktor supervisi akademik dan motivasi kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis: (1) Pengaruh supervisi akademik terhadap produktivitas kerja guru, (2) Pengaruh motivasi kerja terhadap produktivitas kerja guru, dan (3) Pengaruh supervisi akademik dan motivasi kerja secara bersama-sama terhadap produktivitas kerja guru . Populasi sebanyak 65 dan sampel diambil dengan teknik Disproportionate Stratified Random Sampling dengan menentukan jumlah sampel yang tidak homogen dan berstrata tetapi kurang proporsional. Sebagai sampel yang digunakan sebanyak 39 responden ditetapkan jumlahnya dengan menggunakan rumus Slovin. Pengambilan data ini dengan angket dan mengunakan regresi sebagai alat bantu penelitian. Hasil analisis penelitian adalah (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan supervisi akademik terhadap produktivitas kerja guru SMP Negeri se-Kecamatan Simpang Pematang Kabupaten Mesuji, sebesar 18,6% dengan persamaan regresi Ŷ = 58,462 + 0,472X1. (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan motivasi kerja terhadap produktivitas kerja guru SMP Negeri se-Kecamatan Simpang Pematang Kabupaten Mesuji, sebesar 27,8% dengan persamaan regresi Ŷ = 26,646 + 0,792X2. (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan supervisi akademik dan motivasi kerja secara bersamasama terhadap produktivitas kerja guru SMP Negeri se-Kecamatan Simpang Pematang Kabupaten Mesuji sebesar 32,3% dengan persamaan regresi Ŷ = 17,381 + 0,260X1 + 0,626X2. Dengan demikian hasil penelitian ini menjelaskan supervisi akademik dan motivasi kerja mempengaruhi produktivitas kerja guru. Peneliti menyimpulkan bahwa supervisi akademik dan motivasi kerja dapat meningkatkan produktivitas kerja guru, sehingga supervisi akademik jika dilaksanakan dan motivasi kerja yang dimiliki tinggi maka produktivitas kerja guru akan meningkat.
Item Type: | Thesis (Tesis (S2)) |
---|---|
Additional Information: | 061/Pasca Manajemen Pendidikan/2020 |
Uncontrolled Keywords: | Pengaruh supervisi akademik, motivasi kerja, produktivitas kerja guru. |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > Manajemen Pendidikan |
Divisions: | Pascasarjana > S2 Administrasi Pendidikan |
Depositing User: | editor library ummetro |
Date Deposited: | 11 Nov 2020 08:24 |
Last Modified: | 11 Nov 2020 08:24 |
URI: | http://eprints.ummetro.ac.id/id/eprint/194 |
Actions (login required)
View Item |