PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP PENCAPAIAN KINERJA PEGAWAI DI INSTALASI PENUNJANG MEDIS RSUD JEND. AHMAD YANI KOTA METRO

Suharmiyati, Suharmiyati (2022) PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP PENCAPAIAN KINERJA PEGAWAI DI INSTALASI PENUNJANG MEDIS RSUD JEND. AHMAD YANI KOTA METRO. Tesis (S2) thesis, Universitas Muhammadiyah Metro.

[img]
Preview
Text
1. COVER.pdf

Download (616kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (86kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. BAB I.pdf

Download (181kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. BAB III.pdf

Download (224kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6. BAB V.pdf

Download (84kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. LITERATUR.pdf

Download (100kB) | Preview
Official URL: https://eprints.ummetro.ac.id/

Abstract

Standar kinerja pegawai yang masih perlu mendapat perhatian pada bagian instalasi farmasi dari 40 pegawai terdapati sebanyak 5 pegawai atau (8%), sedangkan pada bagian Lab. PA dari 5 pegawai terdapati 1 pegawai (5%), bagian Lab. PK sebanyak 5 pegawai atau (7,2%), rehap medis dari 10 pegawai terdapati sebanyak 6 atau (1,6%), untuk bagian sanitasi dari 12 pegawai terdapati 1 pegawai (12%), pemeliharaan sarana dari 20 pegawai terdapati 2 (10%), sedangkan Catlab dari populasi 4 pegawai terdapati 1 (4%) dan Radiologi dari 16 pegawai terdapati 4 (4%). Maka tujuan riset ini adalah 1) untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja dengan capaian kinerja pegawai bagian instalasi penunjang medis RSUD Jend. Ahmad Yani Kota Metro, 2) mengetahui pengaruh budaya organisasi dengan capaian kinerja pegawai bagian instalasi penunjang medis RSUD Jend. Ahmad Yani Kota Metro, 3) secara simultan untuk mengetahui motivasi kerja dan budaya organisasi dengan capaian kinerja pegawai bagian instalasi penunjang medis RSUD Jend. Ahmad Yani Kota Metro. Riset ini memakai rancangan metode kuantitatif, dengan pendekatan Mixed methods dengan pengambilan sampel memakai rumus slovin dan teknik sampling secara proportionate stratified random sampling dan dikatemukan sampel perhitungan sebanyak 59 pegawai yang mewakili dalam pengisian kuesioner riset ini. pengambilan data menggunakan angket kuesioner yang dibagikan secara langsung dengan pegawai. Setelah itu data yang terkumpul diuji memakai uji validitas, reliabilitas, normalitas, homogenitas, linieritas dan pengujian hipotesis parsial t dan simultan f dengan multi regresi. Hasil riset membuktikan Suatu kondisi yang mendorong pegawai untuk melaksanakan usaha atau kegiatan dalam mencapai tujuan organisasi maupun tujuan individunya yang meliputi keinginan untuk hidup, keinginan dapat memiliki lingkungan kerja yang kondusif supervisi yang optimal serta kompensasi yang mencukupi guna meningkatkan kinerja pegawai. Sebuah “organisasi yang mengatasi masalah yang berhubungan dengan mempertahankan kelangsungan organisasi dalam waktu yang panjang, serta mempunyai aturan nilai-nilai yang akan yang menjadikan organisasi tersebut berbudaya kuat dan dapat dibedakan dari organisasi” lainnya. Kinerja pegawai merupakan asumsi kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh pegawai sesuai dengan apa yang dikerjakan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang diberikan oleh pemberi kerja. Saran yang peneliti sampaikan ialah Motivasi kerja seorang pegawai untuk melaksanakan usaha atau kegiatan dalam mencapai tujuan organisasi maupun tujuan individual sudah menunjukkan hasil yang baik dan perlunya dipertahankan. Suatu unsur penting dalam perusahaan yang mengarahkan pegawai pada perilaku yang dianggap tepat dan mengikat, serta bertindak dan memotivasi yang terdapat di dalam perusahaan sudah menunjukkan hasil yang baik. Asumsi kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh pegawai sesuai dengan apa yang dikerjakan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang diberikan oleh pemberi kerja sudah menunjukkan hasil yang baik dan perlu dipertahankan.

Item Type: Thesis (Tesis (S2))
Additional Information: 016/Pasca Manajemen/2022
Uncontrolled Keywords: Motivasi kerja, budaya organisasi, kinerja pegawai
Subjects: 600 Ilmu Terapan > Manajemen
Divisions: Pascasarjana > S2 Manajemen
Depositing User: Khusnul Nisa A
Date Deposited: 16 Nov 2022 01:05
Last Modified: 16 Nov 2022 01:05
URI: http://eprints.ummetro.ac.id/id/eprint/1608

Actions (login required)

View Item View Item